Thursday, July 25, 2013

Review Drama: Secret Garden - Hyun Bin berubah...jadi cewek



Drama yang sangat fenomenal di akhir tahun 2010 awal tahun 2011, sangat terkenal baik domestik maupun internasional. Bahkan jaket kelap-kelipnya Joo Won banyak ditiru. Banyak yang suka dengan drama ini namun banyak juga yang tidak suka.

Cerita drama yang satu ini tentang cowok kaya jatuh cinta sama cewek miskin. si cowok kaya ini namanya Kim Joo Won, seorang CEO sebuah LOEL Department Store, dia sangat-sangat kaya - luas tanah dan rumahnya saja sama dengan luas tanah satu kampung. lalu sang cewek bernama Gil Ra Im, seorang stuntwoman yang miskin dan yatim piatu.



Mereka pertama kali bertemu karena suatu kesalahpahaman. Namun saat Joo Woon melihat Ra Im melakukan stunt di sebuah lokasi syuting dia langsung jatuh cinta padanya. Sayangnya, apapun yang dia lakukan untuk mendekati Ra Im selalu ditolak dengan tegas oleh Ra Im. Awalnya saya bingung Joo Woon ini beneran suka apa tidak pada Ra Im, kalau memang suka kenapa dia malah bilang cuma mau main-main, tapi lama-lama saya menyadari sesuatu "ah...mungkin karena dia ditolak terus, harga dirinya jatuh dan dia tidak terima, mungkin karena inilah akhirnya dia jadi jahat sama Ra Im"

Suatu hari mereka tersesat di hutan dan bertemu dengan seorang ahjuma yang memberi mereka 2 botol minuman yang setelah mereka meminumnya jiwa mereka tertukar. Jadilah Ra Im di tubuh Joo Woon dan Joo Woon di tubuh Ra Im. Namun mereka tidak seterusnya tertukar jiwa, saat hujan jiwa mereka aka kembali ke tubuh mereka masing-masing.

Dan ternyata ahjuma yang memberi mereka minuman itu bukan ahjuma tapi ajussi - ajussi ini ternyata almarhum bapaknya Ra Im yang entah bagaimana dia tiba-tiba bisa gitu aja menukar jiwa mereka pakai minuman dan hujan, apalagi statusnya dia kan hantu. Baru kali ini saya tahu ada hantu yang punya kekuatan super untuk menukar jiwa manusia bukannya malah menakuti manusia kayak di film-film horor.

Pada akhirnya saya menyadari mengapa bapaknya Ra Im menukar jiwa mereka - karena bapaknya Ra Im ingin menyelamatkan Ra Im dari kecelakaan mobil yang bapaknya tahu akan terjadi pada Ra Im dan juga untuk mempertemukan Joo Woon yang punya hutang pada bapaknya Ra Im untuk menyampaikan pesan terakhir bapaknya Ra Im pada Ra Im yang telah dilupakan oleh Joo Woon.






Karakter

Kim Joo Woon - Hyun Bin

Kim Joo Woon ini orangnya rada-rada nyentrik and sableng namun dia CEO yang cerdas dan berlidah tajam, suka pakai jaket kelap-kelip buatan penjahit dari Italy yang dijahit pakai tangan satu-persatu. tidak bisa naik lift, karena dia menderita claustrophobia. Punya seorang sekretaris yang setia namun sama-sama sableng. Selalu dijodohin dengan cewek-cewek kaya yang cantik sama ibunya tapi selalu menolak mereka semua, dan akhirnya dia baru tahu rasa saat Ra Im menolaknya.

Paling suka saat adegan dia di tubuh Ra Im terus tidak tahu cara pakai BH terus Joo Won (Ra Im di tubuh Joo Won) memberi contoh cara pakai BH - hahahaha, ampun lucu banget adegan itu. Kapan lagi lihat Hyun Bin pakai BH. Adegan paling menyayat hati adalah saat Joo Won mengorbankan dirinya untuk bertukar jiwa dengan Ra Im untuk menyelamatkan Ra Im.


Kim Joo Won juga punya sepupu seorang hallyu star bernama Oska, mereka saudara yang selalu bersaing, lebih-lebih saat Ra Im ternyata fans beratnya Oska dan mantannya Oska mendekati Joo Woon untuk balas dendam pada Oska. Hubungan masa lalunya dengan Ra Im dan ayahnya terlupakan saat Joo Won hilang ingatan karena trauma.


Gil Ra Im - Ha Ji Won

Seorang stuntwoman yang miskin dan yatim piatu, dia cewek yang keras diluar tapi sebenarnya sangat innocent dan baik. Sebagai satu-satunya wanita di action school tempat dia bekerja dia sangat disayang sama semua sunbae-nya. Dia selalu menolak Joo Won tapi saat Joo Won jahat padanya dia selalu sedih. Saat jiwa mereka tertukar Ra Im dan Joo Won mulai mengetahui kehidupan masing-masing dan mulai memahami satu sama lain.



Oska - Yoon Sang Hyun

Hallyu star, sepupu Joo Won, sangat playboy, walaupun mereka saudara yang selalu bersaing dan hubungan mereka penuh dengan pertengkaran tapi dia saudara yang baik bagi Joo Won, saat ego-nya Joo Won sedang naik dia yang selalu membantu Joo Won kembali jatuh ke bumi, dia pula yang banyak membantu hubungan Ra Im dan Joo Won, dia juga yang pertama kali menyadari kalau orang yang berada di tubuh Joo Won bukan Joo Won.

Adegan yang paling memorable antara dia dan Joo Won adalah waktu Joo Won (Ra Im ditubuh Joo Won) tidak sengaja berciuman.



Seul - Kim Sarang

Sutradara yang cantik dan kaya, mantannya Oska, mendekati Joo Won untuk balas dendam pada Oska, hubungan mereka putus karena suatu kesalahpahaman, sebenarnya mereka masih saling mencintai. Seul ini bukan tipe antagonis yang patut dibenci karena memang apa yang dia lakukan pada Joo Won, Ra Im, dan Oska adalah kerena suatu kesalahpahaman yang membuat dia menjadi patah hati, padahal sebenarnya dia orang yang baik.


Pemeran antagonis yang paling nyebelin di drama ini adalah ibunya Joo Won yang tak pernah merestui hubungan Joo Won dan Ra Im karena dia ingin menantu yang kaya. Dia tetap jadi pemeran antagonis sampai episode terakhir. Lucunya, pemeran antagonis pegawainya Joo Won yang selalu punya niat jahat untuk menguasai posisi Joo Won sejak episode pertama malah bertobat. Para pemeran pembantu yang menjadi sunbae-nya Ra Im di action school lucu-lucu, apalagi anak baru yang jatuh cinta pada Ra Im sampai nyuruh Ra Im putus sama Joo Won.



Sinematografi drama ini sangat bagus dan indah. Dramanya sendiri sangat addictive tapi memang alurnya berjalan lumayan lambat yang mungkin bagi beberapa orang pasti bosan nontonnya, juga banyak pengulangan dialog seperti kim su han moo dll yang kadang-kadang saya sendiri bosan mendengarnya, pertukaran jiwanya yang selalu dipromosikan dan pastinya inti cerita dari drama ini sendiri malah butuh lima episode untuk muncul. Dibilang ceritanya ringan tidak juga, dibilang ceritanya berat malah banyak lucunya. Dramanya memang tidak sempurna tapi selama saya menonton drama ini saya merasa cukup terhibur.



Yang paling saya suka dari drama ini adalah OTP-nya, mereka sangat serasi, everytime they appear on screen together their chemistry spark everywhere. Dan juga adegan-adegan saat mereka bersama-sama seperti sit-up scene, bench kiss, foam kiss, party kiss, honeymoon kiss - yang paling aktif itu Joo Won, Ra Im kalau dicium diem kayak patung - hahaha.



Adegan yang paling tidak nyambung menurut saya adalah saat Ra Im dan Joo Won kembali ke tubuh masing-masing dan bertemu bapaknya Ra Im di mimpi, adegan ini yang membuat saya bingung, mereka bertukar jiwa kan bukan mimpi, bapaknya Ra Im yang nyamar jadi ahjuma juga bukan mimpi kok malah ujung-ujungnya jadi mimpi.

Tentang akting, Hyun Bin keren banget disini, dia bisa memerankan Joo Won dengan baik dan memerankan Ra Im benar-benar kayak Ra Im. Aktingnya Ha Ji Won disini menurutku biasa saja tapi akting actionnya dia keren, aktingnya Ha Ji Won di 'Hwang Jini' dan 'The King 2 Hearts' lebih bagus daripada di drama ini menurut saya, mungkin hal itu dikarenakan sang penulis skenario lebih memfokuskan cerita pada karakter Joo Won daripada Ra Im.


Tentang ending, saya tidak terlalu kaget ataupun patah hati kalau ibunya Joo Won tetap tidak merestui hubungan mereka, dalam dunia nyata juga banyak orang yang bahkan setelah punya anak tetap tidak direstui. Hanya saja saya rada benci dengan ibunya Joo won yang bahkan setelah dia tahu kalau yang menyelamatkan anaknya itu bapaknya Ra Im malah semakin tidak merestui hubungan mereka.

Ending bos-nya Ra Im menurut saya rada absurd kan diawal-awal adiknya Joo Won suka sama dia tapi kok adiknya Joo Won di episode terakhir malah menghilang digantikan Son Ye Jin, lah terus buat apa adiknya Joo Won itu sebenarnya?.

Soundtrack-nya bagus-bagus, terutama yang dinyanyikan Hyun Bin yang judulnya "That Woman" liriknya sangat sesuai dengan perasaan Joo Won pada Ra Im.

Bagi yang berminat menonton drama ini silahkan tonton disini atau download disini



Aduh Lee Jong Suk...hampir saja saya lupakan. Di drama ini saya pertama kali melihat Lee Jong Suk, cakep.


1 comment:

  1. Haii mas bro mba bro?...
    Ada kabar bahagia nihh buat kalian yang suka banget nonton drama korea gak perlu ribet tinggal install aja aplikasi my drakor di play store kalian,sekarang juga yahh guys jangan sampe lupa nanti nyesel lohh…!
    Ini ada aplikasi buat kalian yang suka nonton film bisokop juga guys Namanya inflixer aplikasinya sangat bagus bangett aaadudududuuu ayeayeaye euhh mantap deh pokoknya…!

    ReplyDelete

Comments are very much welcome. But please be polite. Thank you. ^^